Pencurian Kulit Manis Kembali Terjadi di Kerinci, Pelakunya Aman-aman Saja?

Ket Foto: Hamzah korban, barang bukti berupa kulit manis dan (FR) terduga Pelaku.

Kerinci,Gegeronline.co.id-Aksi pencurian kulit manis kembali terjadi di Kecamatan Gunung Raya, Kabupaten Kerinci, Provinsi Jambi, kali ini di wilayah tepatnya di Dusun Bukit Besar, Desa Selampaung, Rabu (12/8/2020) sekira pukul 10:00 WIB.

Hal ini diketahui dari Amri Kepala Dusun (Kadus) Bukit Besar kepada Gegeronline Rabu (12/8/20) mengatakan, bahwa telah terjadi aksi pencurian kulit manis milik Hamzah (72) warga Desa Air Teluh, Kecamatan Kumun Debai, Kota Sungai Penuh, yang berladang di Dusun Bukit Besar, ungkapnya.

Bacaan Lainnya

Ia menambahkan, kejadian tersebut terjadi pada Rabu (12/8/2020) sekira  pukul 10:00 WIB.

Hamzah korban pencurian kepada Gegeronline menjelaskan, bahwa kulit manis miliknya telah dicuri oleh (FR) warga Debai pada hari Rabu (12/8/20) akibatnya saya mengalami kerugian ratusan juta rupiah, jelas Hamzah.

“Iya kulit manis milik saya telah dicuri oleh (FR), akibatnya saya mengalami kerugian ratusan juta rupiah,” ujar Hamzah dengan nada sedih.

Selanjutnya Hamzah menerangkan, bukan hanya kali ini kulit manis saya hilang dicuri oleh (FR), bahkan sudah tiga kali. Dan kasus ini sudah tiga kali dilaporkan kepada pihak Polsek Gunung Raya. Namun hingga kini belum ada kepastian hukumnya, justru terduga pelakunya aman-aman saja, terang Hamzah.

Terkait Kasus tersebut, untuk itu dirinya meminta kepada pihak Polres Kerinci agar menindaklanjuti kasus pencurian yang telah saya laporkan ke Polsek Gunung Raya itu, pintanya. (Afrizalmen)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *