5 Janji Benyamin – Pilar di Pilkada Tangsel, Salah Satunya Infrastruktur yang Terkoneksi

Ket Foto: Benyamin Davnie dan Pilar Saga.

Tangerangselatan,Gegeronline.co.id-Bakal pasangan calon Benyamin Davnie – Pilar Saga Ichsan tawarkan sejumlah program unggulan jika nantinya terpilih sebagai wali kota dan wakil wali kota Tangerang Selatan.

Progam yang ditawarkan petahana Wakil Wali Kota Tangsel dan keponakan mantan Gubernur Banten Ratu Atut Chosiyah itu sudah diumumkan secara resmi oleh KPU melalui laman resmi berikut ini https://kota-tangerangselatan.kpu.go.id/2020/09/06/pengumuman-berkas-pencalonan-dan-berkas-calon-walikota-dan-wakil-walikota-tangerang-selatan-tahun-2020/.

Bacaan Lainnya

Setidaknya terdapat lima program yang ditawarkan oleh bakal pasangan calon yang didukung oleh Golkar, Partai Persatuan Pembangunan (PPP), dan Partai Bulan Bintang (PBB), dan Gelora itu.

Salah satunya adalah membangun sumber daya manusia yang unggul berbasis digital, sehingga dapat mendorong kemajuan Tangerang Selatan dengan pemanfaatan teknologi informasi.

Berikut lima program unggulan yang ditawarkan Benyamin – Pilar Saga pada Pilkada Tangerang Selatan 2020 yang ada di situs KPU Tangsel:

1. Pembangunan Sumber Daya Manusia (SDM) yang unggul

Langkah yang dilakukan di antaranya mengadakan program peningkatan pendidikan berbasis teknologi dan agama.

2. Pembangunan Infrastruktur yang saling terkoneksi

Akan dilakukan dengan program seperti pengembangan transportasi berbasis rel, seperti LRT dan MRT, serta pembangunan kawasan transit oriented development (TOD).

3. Membangun kota yang lestari

Salah satunya dengan membangun Tandon, Situ, dan sarana tempat berkumpul warga di tingkat kKcamatan.

4. Meningkatkan ekonomi berbasis nilai tambah tinggi di sektor ekonomi kreatif

Akan dilakukan melalui program seperti pendampingan wirausahawan ekonomi kreatif dan e-commerce.

5. Membangun birokrasi yang efektif dan efisien

Salah satunya dengan melanjutkan implementasi pemanfaatan teknologi informasi dalam pelayanan, seperti aplikasi perizinan, pembayaran pajak dan retribusi.

Untuk diketahui, Pilkada Tangsel bakal diikuti tiga bakal pasangan calon yakni Muhamad – Rahayu Saraswati Djojohadikusumo, Siti Nur Azizah Ma’ruf – Ruhamaben, dan Benyamin Davnie – Pilar Saga.

Azizah Ma’ruf – Ruhamaben diusung oleh Partai Demokrat, Partai Keadilan Sejahtera (PKS), dan Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) pada Pilkada Tangerang Selatan 2020.

Kemudian, Muhamad – Saraswati Djojohadikusumo (Sara) dengan partai pengusul PDI-P, Partai Gerindra, PAN, PSI, dan Hanura dengan total 23 kursi di parlemen Tangsel.

Mereka juga didukung empat partai tanpa kursi di DPRD Tangsel, yakni Nasdem, Perindo, Garuda, dan Berkarya.

Pilkada Tangsel semula akan digelar pada September ini. Masa penetapan nama calon sebelumnya akan dilakukan pada 8 Juli 2020.

Namun, Peraturan Pemerintah Pengganti Undang-Undang (Perppu) Nomor 2 Tahun 2020 mengatur penundaan pemungutan suara Pilkada 2020 dari September menjadi Desember 2020.

Sumber: Kompas.com

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *