2 Ekor Harimau Sumatera, Jejaki Desa Sungai Lisai

  • Whatsapp

LEBONG, GEGERONLINE.CO.ID – Harimau Sumatra (Panthera Tigris Sumatrae) dilaporkan kembali berkeliaran di kawasan zona khusus Taman Nasional Kerinci Sebelat (TNKS), Dusun tiga, Air Putih Desa Sungai Lisai di Kecamatan Pinang Belapis, Kabupaten Lebong, Provinsi Bengkulu.

Dari data terhimpun media ini, dua ekor Harimau Sumatera tersebut dilihat langsung oleh warga, sedang berkeliaran tidak jauh dari dusun tiga Air Putih, Desa Sungai Lisai, diperkirakan 500 meter dari lokasi permukiman, sedang membawah anak harimau yang baru dilahirkan dengan ukuran sebesar anak kucing bersama induk harimau dengan panjang dua meter lebih, (23/1/21).

Bacaan Lainnya

Informasi itu dibenarkan oleh Kepala TNKS PTN wilayah VI Provinsi Bengkulu, Hadinata Karyadi yang mendapatkan laporan dari Camat Pinang Belapis.

“Laporan itu disampaikan Camat Pinang Belapis kepada kami kurang lebih seminggu yang lalu. Dan kami sudah menurunkan personil lapangan, emang dibuktikannya ada jejak kaki harimau yang tidak hanya satu titik saja, ternyata banyak,” terang Hadinata saat dijumpai dikantornya, Rabu (3/2/21).

Terkait hal itu, dia meminta kepada masyarakat dalam zona khusus di TNKS untuk berhati-hati, jika melintasi wilayah perlintasan harimau kurang lebih 500 meter dari dusun tiga Air Putih, Desa Sungai Lisai.

“Kita berharap kepada masyarakat setempat untuk berhati-hati dan menjauh dari titik perlintasan harimau yang baru melahirkan,” imbuhnya kepada masyarakat di zona TNKS. (Red)

  • Whatsapp

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *