Proyek Usulan Dewan Banyak Dibatalkan Dinas PUPR Kerinci

KERINCI, GEGERONLINE.CO.ID-Dinas PUPR Kabupaten Kerinci kini jadi buah bibir di tengah masyarakat, bukannya melakukan pembangunan di daerah Kabupaten Kerinci dengan mengajukan proses tender, namun hal itu tidak terjadi, bahkan dikabarkan banyak proyek yang telah di usul anggota dewan dibatalkan.

Pembatalan beberapa proyek ini membuat anggota DPRD Kabupaten Kerinci marah, bahkan dikabarkan Senin, 13 September 2021 dewan memanggil dinas PUPR Kabupaten Kerinci untuk melakukan hearing guna mempertanyakan apa penyebab sehingga banyak Proyek dibatalkan.

Bacaan Lainnya

“Iya, kami akan hearing dengan dinas PUPR Kabupaten Kerinci, mempertanyakan banyaknya proyek dihapus,” ujar Erduan, Sabtu (11/9/2021) saat dihubungi media ini.

“Anggota dewan banyak yang marah karena masalah ini,”tambahnya.

Sementara itu, PUPR Kabupaten Kerinci tidak bisa di konfirmasi terkait banyaknya proyek dihapus dan terkait tentang hearing dengan dewan.(red)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *