Wako Ahmadi Buka Secara Resmi MTQ ke- VIII Tingkat Kecamatan Pondok Tinggi

SUNGAIPENUH,GEGERONLINE.CO.ID – Walikota Sungai Penuh Ahmadi Zubir didampingi Wakil Walikota Alvia Santoni menghadiri dan membuka secara resmi Musabaqah Tilawatil Qur’an (MTQ) ke-VIII tingkat Kecamatan Pondok Tinggi, Jum’at (05/11).

Pembukaan MTQ ini bertempat di Arena Utama Larik Tengah Desa Permanti, turut dihadiri Kepala KuAkec Sungai Penuh, Fokompimcam, Kabag Kesra, Camat serta Lurah/Kepala Desa lingkup Kecamatan Pondok Tinggi.

Bacaan Lainnya

MTQ kali ini mengusung tema “Dengan MTQ ke-8 Tingkat Kecamatan Pondok Tinggi Gali Potensi, Minat dan Bakat Menuju Generasi Qur’ani yang unggul, Cerdas dan Berakhlakul Karimah Menuju Kota Sungai Penuh Maju & Berkeadilan Tahun 2024”.

Wako Ahmadi dalam sambutannya menyampaikan MTQ ini merupakan barometer dari siar Islam di suatu daerah, bagaimana kita memahami dan menggali Al Qur’an.

“Kami berharap kepada masyarakat Pondok Tinggi, agar menjadikan MTQ ini sebagai pembelajaran dalam mendalami agama. Dan ini penting untuk memberi pemahaman kepada generasi penerus bangsa.”

Sebagaimana diketahui, Kota Sungai Penuh akan menjadi tuan rumah MTQ ke-51 Tingkat Provinsi Jambi tahun 2022. Wako Ahmadi berharap Sungai Penuh dapat mempersiapkan Qori dan Qoriah dan memberikan yang terbaik.

“Semoga Syiar Islam di Pondok Tinggi akan semakin baik kedepan”. (HMS)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *