Wako Alfin Pacu Persiapan Pengoperasian TPST Renah Kayu Embun

SUNGAIPENUH,GEGERONLINE.CO.ID-Walikota Sungai Penuh, Alfin, SH terus memacu percepatan persiapan pengoperasian Tempat Pengolahan Sampah Terpadu (TPST) di Renah Kayu Embun. Selasa,(30/9)

Didampingi Sekretaris Daerah Alpian,SE,MM dan Kepala OPD Terkait beserta Tokoh Masyarakat Kota Sungai Penuh Bapak H. Muradi Langkah ini merupakan bagian dari komitmen Pemerintah Kota Sungai Penuh dalam mengatasi persoalan sampah yang berkelanjutan dan berharap meraih kembali adipura menjaga kebersihan lingkungan Kota Sungai Penuh

Bacaan Lainnya

Dalam tinjauannya, Wako Alfin menegaskan bahwa TPST Renah Kayu Embun akan menjadi pusat pengolahan sampah modern berbasis prinsip reduce, reuse, recycle (3R). Kehadiran fasilitas ini diharapkan mampu menekan volume sampah yang selama ini menumpuk di Tempat Pembuangan Akhir (TPA) serta mengurangi dampak lingkungan.

“Pengoperasian TPST ini harus dipersiapkan secara matang. Kita ingin agar pengelolaan sampah di Kota Sungai Penuh lebih efektif, efisien, dan memberikan nilai tambah bagi masyarakat,” ujar Wako Alfin.

Pemerintah Kota Sungai Penuh juga tengah menyiapkan sumber daya manusia, sarana pendukung, dan mekanisme pengelolaan agar TPST dapat berfungsi optimal. Selain itu, masyarakat diimbau untuk berpartisipasi aktif dalam memilah sampah dari rumah tangga sebagai bagian dari sistem pengolahan terpadu.

Wako Alfin optimistis, dengan dukungan semua pihak, TPST Renah Kayu Embun dapat segera dioperasikan dan menjadi solusi strategis dalam mewujudkan Sungai Penuh yang bersih, sehat, dan berdaya saing.(*/HMS)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *